KONTAN.CO.ID - TOKYO. Keoknya nilai mata uang yuan masih menjadi isu hangat yang menjadi perbincangan pelaku pasar. Satu pertanyaan yang belum ada jawabannya hingga saat ini: apakah pelemahan yuan ini disengaja atau tidak oleh pemerintah China? Terkait hal ini, Amerika Serikat (AS) sudah blak-blakan. AS langsung menuding China sebagai manipulator mata uang. Hal tersebut diungkapkan oleh Menteri Keuangan AS Steven Mnuchin dalam sebuah pernyataan pada Senin (5/8). Baca Juga: Duh, nilai tukar yuan di pasar offshore sentuh rekor terendah sepanjang masa
Dia bilang, pemerintah AS telah memutuskan bahwa China telah memanipulasi mata uangnya, sehingga Washington akan melibatkan Badan Moneter Internasional untuk menghapus kompetisi tidak sehat dari Beijing.