KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) ditutup menguat setelah naik 10,98 poin atau 0,15% ke level 7.214,78 pada Selasa (12/4). Technical Analyst Binaartha Sekuritas Ivan Rosanova melihat pergerakan IHSG sempat terseret bursa regional, meski berhasil menguat pada penutupan berkat sejumlah saham
bigcaps. Karena itu, IHSG berpotensi kembali menguat secara terbatas dengan
resistance pada 7.275 dan
support di 7.147. "Pasar di tengah bayang-bayang sentimen data inflasi Amerika Serikat yang tinggi dan memaksa The Fed mengambil kebijakan lebih agresif," ujar Ivan kepada Kontan.co.id, Selasa (12/4). Equity Analyst Kanaka Hita Solvera William Wibowo memandang IHSG Rabu (13/4) lebih berpeluang untuk mengalami koreksi. William memprediksi IHSG bergerak pada level
support 7.090 dan
resistance di 7.355.
"Sentimen pergerakan saham
GOTO masih akan mempengaruhi IHSG, diikuti dengan perkembangan varian Covid Omicron XE," ujarnya.
Baca Juga: Intip Rekomendasi Saham dari Panin Sekuritas untuk Hari Ini (13/4) Research Analyst Artha Sekuritas Indonesia Dennies Christoper menyampaikan secara teknikal,
candlestick membentuk
doji dengan
stochastic melebar setelah membentuk
deadcross mengindikasikan potensi pelemahan. Namun pergerakan masih akan ditopang rilis kinerja emiten serta pembagian dividen. "Di sisi lain, investor akan mencermati perkembangan dari kebijakan ekonomi The Fed serta rilis beberapa data ekonomi," ujar Dennies. Prediksi Dennies,
support 1 IHSG hari ini berada di 7.133 sedangkan
support 2 pada 7.052. Kemudian
resistance 1 pada 7.307 dan
resistance 2 di 7.400. Dennies menyarankan pelaku pasar untuk mencermati saham
PWON,
TLKM,
LSIP,
RALS,
MAPI,
ACES,
TBIG,
UNTR. Selanjutnya, pelaku pasar disarankan melakukan
hold pada saham
INDY dan
MMPA. Rekomendasi berikutnya dari Dennies adalah
sell untuk saham
MNCN dengan target harga di rentang Rp 1.010 - Rp 1.030, serta beli untuk saham
BBCA dengan target harga di Rp 8.000 - Rp 8.100. Sementara itu, CEO PT Indosurya Bersinar Sekuritas William Surya Wijaya memprediksi IHSG hari ini masih berpotensi menguat terbatas dengan rentang 7.165 - 7.357. William menjagokan saham
ASII, BBCA,
INDF,
AALI,
JSMR,
CTRA,
TLKM, dan
TBIG.
Adapun Head of Investment Reswara Gian Investa, Kiswoyo Adi Joe memperkirakan IHSG berada di
support 7.100 dan
resistance 7.300. Kiswoyo menyarankan pelaku pasar untuk mencermati saham INDF, JSMR,
ICBP, dan TLKM. Ivan juga menyarankan pelaku pasar untuk memperhatikan saham TLKM dengan target di Rp 4.800. Rekomendasi Ivan berikutnya adalah saham
ADMR dengan target di Rp 2.750,
ADRO pada Rp 3.300, dan
BMRI di Rp 7.950. Sedangkan William Wibowo merekomendasikan
Buy on Weakness (BoW) saham
AGII dengan rentang support dan resistance di Rp 1.660 - Rp 2.140. Kemudian rekomendasi BoW untuk
EMTK dan
PTBA dengan support dan resistance masing-masing di Rp 2.550 - Rp 2.900 dan Rp 3.390 - Rp 3.760. Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News Editor: Anna Suci Perwitasari