Yuriy Anatolijovych Kosiuk alias Yuriy Kosiuk mungkin satu di antara sekian orang kaya di jagat yang bertekad membangun bisnis sesuai dengan latar belakang pendidikannya. Meski berhasil di industri finansial, Kosiuk memutuskan kembali ke jalur agribisnis. Kini dia menjadi salah satu pengusaha agribisnis besar di salah satu negara Eropa Timur tersebut berkat produk ayam beku. Majalah Forbes mencatat, kekayaannya saat ini mencapai US$ 1,3 miliar. Dalam beberapa tahun terakhir, agribisnis telah menjadi mesin uang bagi beberapa orang kaya di dunia. Media lokal Kyiv Post mencatat, pada tahun 2010 setidaknya 10 dari 50 orang terkaya Ukraina menghasilkan pundi-pundi mereka dari sektor agribisnis. Mereka digolongkan orang yang jeli melihat ke depan dan menyadari kenaikan kebutuhan makanan akan mengiringi pertumbuhan populasi di negara berkembang. Mereka sadar, jika lahan pertanian di negara maju lama-kelamaan berkurang, dan menggantungkan kebutuhan makanan pada negara berkembang.
Yuriy Kosiuk: Dari broker ke peternakan (2)
Yuriy Anatolijovych Kosiuk alias Yuriy Kosiuk mungkin satu di antara sekian orang kaya di jagat yang bertekad membangun bisnis sesuai dengan latar belakang pendidikannya. Meski berhasil di industri finansial, Kosiuk memutuskan kembali ke jalur agribisnis. Kini dia menjadi salah satu pengusaha agribisnis besar di salah satu negara Eropa Timur tersebut berkat produk ayam beku. Majalah Forbes mencatat, kekayaannya saat ini mencapai US$ 1,3 miliar. Dalam beberapa tahun terakhir, agribisnis telah menjadi mesin uang bagi beberapa orang kaya di dunia. Media lokal Kyiv Post mencatat, pada tahun 2010 setidaknya 10 dari 50 orang terkaya Ukraina menghasilkan pundi-pundi mereka dari sektor agribisnis. Mereka digolongkan orang yang jeli melihat ke depan dan menyadari kenaikan kebutuhan makanan akan mengiringi pertumbuhan populasi di negara berkembang. Mereka sadar, jika lahan pertanian di negara maju lama-kelamaan berkurang, dan menggantungkan kebutuhan makanan pada negara berkembang.