KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Zalora kembali berkolaborasi dengan brand kenamaan. Kali ini, perusahaan fashion e-commerce ini menggandeng Pomelo fast fashion brand asal negeri gajah putih, Thailand. Anthony Fung, CEO ZALORA Indonesia mengaku senang dapat bekerjasama dan berkolaborasi dengan Pomelo, salah satu label fashion online yang memiliki karakter kuat di Asia. Brand tersebut memiliki tujuan dan filosofi yang sama dengan Zalora, yaitu sebagai destinasi fashion online terlengkap yang dapat memenuhi style masing-masing individu dan memberikan pilihan pakaian yang trendy, berkualitas tinggi, namun dengan harga yang terjangkau.
" Kami berharap dengan adanya kerjasama antara ZALORA dan Pomelo akan memberikan pilihan yang lebih luas lagi bagi pelanggan ZALORA, " katanya melalui rilis yang diterima Kontan.co.id, Kamis (12/7). Salisa Landy, selaku VP Marketing dan Retail Pomelo mengaku senang dapat bekerjasama dengan Zalora dengan menyasar dua pasar utama Indonesia dan Singapura.