Allianz Life Syariah Perkenalkan PeluangWirausaha bagi Para Milenial


Jakarta, 18 Juli 2018 – Unit usaha syariah dari PT Asuransi Allianz Life Indonesia (“Allianz Life Syariah”) menerapkan langkah strategis dalam mengembangkan jaringan pemasarannya dengan fokus perekrutan terhadap generasi milenial yang berminat mengembangkan kemampuan kewirausahaan (entrepreneurship), dimana ke depannya generasi ini juga akan menjadi target pasar asuransi syariah. Beberapa langkah yang dilakukan adalah dengan mengadakan sosialisasi mengenai asuransi syariah secara rutin dan membuka akses seluas-luasnya bagi para milenial yang ingin memperdalam pemahaman mengenai asuransi syariah.

“Allianz telah menyediakan perlindungan asuransi berbasis syariah kepada nasabah dalam 12 tahun terakhir dan kami akan terus mengembangkan produk serta layanan asuransi syariah untuk memenuhi kebutuhan nasabah. Ke depannya, Allianz Life Syariah akan merangkul generasi milenial sebagai mitra bisnis untuk memberikan peluang bagi mereka mengembangkan bisnis sendiri, membawa perubahan positif dan berbagi kebaikan dengan sesamanya,” kata Joos Louwerier, Country Manager & Direktur Utama Allianz Life Indonesia.

Mitra bisnis adalah salah satu kunci bagi perusahaan dalam mewujudkan strategi pertumbuhan dan berdasarkan pada hasil riset yang dilakukan oleh Accenture (Customer Segmentation Indonesia) dan Nielsen (Understanding Indonesian Millennials & Online Shopper) generasi milenial memiliki potensi yang besar bisnis asuransi jiwa ke depannya. Namun demikian, untuk dapat menarik minat mereka, maka dibutuhkan pendekatan yang tepat serta mengutamakan peningkatan pemahaman terlebih dulu sehingga tidak serta merta menawarkan produk asuransi. Salah satu insight yang menarik dari studi Accenture mengatakan bahwa kebanyakan milenial tidak ingin dirinya menjadi beban finansial keluarga apabila dirinya mengalami dampak dari risiko dalam hidup. Inilah mengapa kemudian asuransi syariah yang mengutamakan prinsip tolong menolong antar anggotanya menjadi sangat relevan bagi milenial.

“Pengertian asuransi syariah masih banyak disalahartikan oleh masyarakat luas, dan peran mitra bisnis di sini sangat penting untuk mendukung edukasi dan sosialisasi kepada masyarakat luas. Perlindungan berbasis syariah ini dapat dimiliki oleh siapapun tanpa memandang status sosial dan keyakinan yang dipeluknya. Sampai saat ini, mitra bisnis Allianz Life Syariah terus bertambah dan siap untuk menyosialisasikan berbagai keunggulan asuransi syariah,” kata Srikandi Utami, Perwakilan Syariah Allianz Life Indonesia.

Untuk mendukung tujuan memperkuat posisi di dalam potensi segmen pasar milenial, Allianz Life Syariah memiliki keselarasan strategi dengan Allianz Life konvensional dalam memberikan fasilitas pelayanan berbasis digital baik kepada mitra bisnis dan nasabah. Beberapa inisiatif yang sudah dilakukan adalah dengan menyediakan platform layanan pengajuan asuransi, pelayanan terkait informasi polis dan klaim yang dapat dilakukan secara online.

Tentang Allianz Indonesia

Allianz memulai bisnisnya di Indonesia dengan membuka kantor perwakilan di tahun 1981. Pada tahun 1989, Allianz mendirikan PT Asuransi Allianz Utama Indonesia, perusahaan asuransi umum. Kemudian, Allianz memasuki bisnis asuransi jiwa, kesehatan dan dana pensiun dengan mendirikan PT Asuransi Allianz Life Indonesia di tahun 1996. Di tahun 2006, Allianz Utama dan Allianz Life memulai bisnis asuransi syariah.

Kini Allianz Indonesia didukung oleh lebih dari 1.300 karyawan dan lebih dari 20.000 tenaga penjualan dan ditunjang oleh jaringan mitra perbankan dan mitra distribusi lainnya untuk melayani lebih dari 7 juta tertanggung di Indonesia.

Tentang Allianz di Asia

Asia adalah salah satu dari tiga wilayah pertumbuhan utama kami. Hal ini ditandai dengan keragaman budaya, bahasa dan adat istiadat. Allianz telah hadir di wilayah ini sejak 1910, menyediakan asuransi kebakaran dan maritim di kota-kota pesisir Cina. Saat ini, Allianz aktif di 14 pasar di wilayah tersebut, menawarkan beragam asuransi dengan bisnis inti pada asuransi properti dan kecelakaan, asuransi jiwa dan kesehatan dan manajemen aset. Dengan lebih dari 32.000 staf, Allianz melayani kebutuhan lebih dari 18 juta nasabah di wilayah ini di beberapa saluran distribusi.

Tentang Grup Allianz

Allianz Group adalah perusahaan asuransi dan manajer asset terkemuka di dunia dengan 86 juta nasabah personal dan perusahaan. Nasabah Allianz mendapatkan manfaat dari berbagai layanan asuransi personal dan perusahaan, mulai dari asuransi property, jiwa dan kesehatan sampai layanan bantuan asuransi kredit dan asuransi bisnis secara global. Allianz adalah salah satu investor terbesar di dunia dengan dana kelolaan nasabah asuransi lebih dari 650 miliar Euro sementara Allianz Global Investors dan PIMCO, sebagai manajer aset, mengelola 1,4 triliun Euro aset tambahan milik pihak ketiga. Berkat interhasi sistematik ekologis dan kriteria sosial pada proses bisnis dan keputusan investasi, kami memegang posisi terdepan untuk perusahaan asuransi dalam Dow Jones Sustainability Index. Pada tahun 2017, lebih dari 140.000 karyawan di lebih dari 70 negara meraih total pendapatan 126 miliar Euro dan laba operasional sebesar 11 miliar Euro.

Editor: Administrator 3
Publisher