KONTAN.CO.ID -JAKARTA. Pasar modal Indonesia berhasil bertumbuh di era kepemimpinan Presiden Joko Widodo. Ini tercermin dari lonjakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG), kenaikan jumlah investor dan meningkatkan perusahaan tercatat. Sebagai gambaran, IHSG menutup masa kepemimpinan Jokowi dengan menguat 0,32% ke posisi 7.760,06 pada akhir perdagangan Jumat (18/10). Jika ditarik pada saat pelantikan di 2014, IHSG sudah melesat hingga dua digit. Adapun pada saat pelantikan Presiden Jokowi di 20 Oktober 2014, IHSG ditutup naik 0,23% ke posisi 5.040,53. Artinya, selama 10 tahun pemerintahan Jokowi IHSG sudah menguat sekitar 2.720 poin atau meningkat 53,96%.
10 Tahun Jokowi, Pasar Modal Indonesia Sempat Terguncang Kasus Jiwasraya dan Asabri
KONTAN.CO.ID -JAKARTA. Pasar modal Indonesia berhasil bertumbuh di era kepemimpinan Presiden Joko Widodo. Ini tercermin dari lonjakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG), kenaikan jumlah investor dan meningkatkan perusahaan tercatat. Sebagai gambaran, IHSG menutup masa kepemimpinan Jokowi dengan menguat 0,32% ke posisi 7.760,06 pada akhir perdagangan Jumat (18/10). Jika ditarik pada saat pelantikan di 2014, IHSG sudah melesat hingga dua digit. Adapun pada saat pelantikan Presiden Jokowi di 20 Oktober 2014, IHSG ditutup naik 0,23% ke posisi 5.040,53. Artinya, selama 10 tahun pemerintahan Jokowi IHSG sudah menguat sekitar 2.720 poin atau meningkat 53,96%.