15 Film Indonesia terbaru di Netflix yang tayang awal bulan Oktober tahun 2021 ini



KONTAN.CO.ID - Jakarta. Netflix menyiapkan banyak film Indonesia yang terbaru di bulan Oktober ini. Ada film horor populer hingga film cerita remaja yang tayang di awal bulan Oktober. 

Netflix meghadirkan film-film horor populer mulai dari Perempuan Tanah Jahanam, Pengabdi Setan, Makmum hingga Suster Ngesot di bulan Oktober tahun 2021 ini. 

Selain itu, Netflix juga menayangkan film remaja berjudul Dignitate. Nah, berikut adalah film-film Indonesia terbaru di Netflix yang tayang mulai 1 Oktober tahun 2021. 

27 Steps of May


Film Indonesia di Netflix ini menceritakan kepedihan yang dirasakan May karena kekerasan seksual di masa lalu. Film dari sutradara Ravi L. Bharwani ini dibintangi Raihaanun, Lukman Sardi, dan Ario Bayu. 

Baca Juga: Daftar drama Korea terbaru yang tayang Oktober 2021, ada Jirisan dari penulis Kingdom

Perempuan Tanah Jahanam

Perempuan Tanah Jahanam adalah film horor Indonesia karya Joko Anwar. Film ini bercerita tentang Maya yang kembali ke kampung bersama temannya demi warisan. Maya menemukan fakta baru tentang masa lalunya. 

Pengabdi Setan

Film horor Indonesia ini menceritakan sebuah keluarga merasa ibu mereka yang telah mati kembali ke rumah. Ibu tidak hanya datang tapi juga ingin menjemput mereka. Pengabdi Setan disutradarai Joko Anwar. 

Baca Juga: No Time To Die dibintangi Daniel Craig & Ana de Armas tayang di bioskop Indonesia

Ratu Ilmu Hitam

Film Indonesia terbaru di Netflix ini dibintangi Suzzana dan disutradarai Liliek Sudjio. Di film ini, seorang wanita dituduh melakukan sihir hitam hingga diusir dari desa. Dia pun berusaha balas dendam. 

Alas Pati: Hutan Mati

Film Indonesia ini menampilkan Nikita Willy. Film horor ini mengisahkan sekelompok anak muda yang membuat video blog di hutan terlarang dan mengalami hal aneh. Alas Pati: Hutan Mati disutradarai Jose Poernomo.