KONTAN.CO.ID - TvN menyiapkan banyak drama Korea terbaru yang akan tayang di paruh kedua tahun 2021. Salah satu drakor atau drama Korea yang paling dinanti adalah
Jirisan. TvN sebagai
cable TV yang populer telah berulang kali sukses menayangkan sederet drama Korea. Di tahun ini, tvN sukses dengan drakor
Vincenzo hingga
Hospital Playlist 2. Selain itu, ada drama Korea terbaru romantis
Hometown Cha-Cha-Cha. Kini, tvN sudah menyiapkan daftar drama Korea terbaru yang akan tayang paruh kedua tahun 2021. Apa saja?
Drama Korea Hometown
Bagi fans cerita kriminal, misteri dan thriller, jangan lewatkan drakor Hometown. Drama Korea terbaru ini menceritakan detektif yang menginvestigasi sederet kasus pembunuhan aneh.
Di sisi lain ada wanita yang keponakannya menghilang. Saat berusaha mengungkap rahasia, mereka menghadapi teroris. Drama Korea
Hometown tayang 22 September di tvN. Drakor
Hometown mempertemukan aktor dan aktris berbakat. Ada Yoo Jae Myung (
Reply 1988,
Vincenzo,
Itaewon Class), Han Ye Ri (
Minari), Uhm Tae Goo (
Night in Paradise), dan Lee Re (
Peninsula).
Baca Juga: Poster What If episode terbaru di Disney+, Marvel siapkan cerita tentang Thor Drama Korea Jirisan
Salah satu drama Korea terbaru yang paling ditunggu ini tayang 23 Oktober di tvN dan iQIYI. Drakor ini dibintangi Joo Ji Hoon (
Kingdom) dan Jun Ji Hyun (
Kingdom: Ashin of The North Netflix). Naskah drama Korea terbaru ini digarap penulis serial
Kingdom dan
Signal. Jirisan mengisahkan Seo Yi Kang (Jun Ji Hyun), penjaga taman nasional pengunungan Jiri yang menguasai jalur pendakian. Dia bekerja dengan Kang Hyun Jo (Joo Ji Hoon) yang lulus dari akademi militer dan memiliki rahasia tersendiri. Mereka menghadapi peristiwa berbahaya saat menjaga area pengunungan.
Baca Juga: BTS keren tampilkan Permission to Dance di United Nations General Assembly (UNGA)