KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Kideco Jaya Agung (Kideco), anak PT Indika Energy Tbk (INDY) yang bergerak didalam kegiatan penambangan batubara di Kabupaten Paser, Kalimantan Timur – kembali melakukan terobosan baru dengan membangun Pembangkit Listrik Tenaga Surya (PLTS). Proses pembangunan PLTS yang ditempatkan di lingkungan perumahan karyawan Kideco di Batu Kajang tersebut telah dimulai pada Oktober 2020 dan selesai pada bulan Maret 2021. Adapun PLTS tersebut menggunakan solar panel (Fotovoltaik) sebanyak 999 unit dengan 3 inverter yang mampu menghasilkan listrik dengan kapasitas 409 kilo watt peak (kwp) untuk penghematan penggunaan operasional selama 7 jam.
Kideco, anak usaha Indika Energy (INDY) bangun PLTS di Paser Kaltim
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Kideco Jaya Agung (Kideco), anak PT Indika Energy Tbk (INDY) yang bergerak didalam kegiatan penambangan batubara di Kabupaten Paser, Kalimantan Timur – kembali melakukan terobosan baru dengan membangun Pembangkit Listrik Tenaga Surya (PLTS). Proses pembangunan PLTS yang ditempatkan di lingkungan perumahan karyawan Kideco di Batu Kajang tersebut telah dimulai pada Oktober 2020 dan selesai pada bulan Maret 2021. Adapun PLTS tersebut menggunakan solar panel (Fotovoltaik) sebanyak 999 unit dengan 3 inverter yang mampu menghasilkan listrik dengan kapasitas 409 kilo watt peak (kwp) untuk penghematan penggunaan operasional selama 7 jam.