KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Sejumlah emiten berencana mencari pendanaan melalui penawaran umum terbatas dengan hak memesan efek terlebih dahulu (HMETD) atau rights issue. Emiten rental mobil PT Adi Sarana Armada Tbk (ASSA) menjadi salah satu perusahaan yang mengantongi izin untuk melakukan aksi korporasi berupa rights issue. ASSA berencana menerbitkan sebanyak-banyaknya 1,13 miliar lembar saham baru dengan nilai nominal sebesar Rp 100 per saham yang terbit dari hasil penukaran obligasi konversi. Nantinya, ASSA akan menggunakan dana yang diperoleh dari aksi ini untuk memenuhi kebutuhan dari pengembangan usaha baru yakni Anteraja dan melunasi pinjaman bank perusahaan atau anak usaha ASSA yang sebelumnya digunakan untuk Anteraja dan bisnis lelang mobil PT JBA Indonesia.
ASSA, BRMS dan BEKS akan rights issue, siapa yang paling menarik?
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Sejumlah emiten berencana mencari pendanaan melalui penawaran umum terbatas dengan hak memesan efek terlebih dahulu (HMETD) atau rights issue. Emiten rental mobil PT Adi Sarana Armada Tbk (ASSA) menjadi salah satu perusahaan yang mengantongi izin untuk melakukan aksi korporasi berupa rights issue. ASSA berencana menerbitkan sebanyak-banyaknya 1,13 miliar lembar saham baru dengan nilai nominal sebesar Rp 100 per saham yang terbit dari hasil penukaran obligasi konversi. Nantinya, ASSA akan menggunakan dana yang diperoleh dari aksi ini untuk memenuhi kebutuhan dari pengembangan usaha baru yakni Anteraja dan melunasi pinjaman bank perusahaan atau anak usaha ASSA yang sebelumnya digunakan untuk Anteraja dan bisnis lelang mobil PT JBA Indonesia.