Bangun tiga rumah sakit, Medikaloka (HEAL) siapkan capex Rp 1 triliun pada 2022



KONTAN.CO.ID -  JAKARTA. PT Medikaloka Hermina Tbk (HEAL) menganggarkan belanja modal alias capex di kisaran Rp 900 miliar sampai Rp 1 triliun pada 2022.

Direktur Medikaloka Hermina, Aristo Setiawidjaja mengatakan, rata-rata HEAL mengalokasikan capex sebesar Rp 750 miliar per tahunnya. Tetapi untuk tahun 2021, HEAL menganggarkan capex lebih besar.

"Sebab kami ingin meningkatkan kapabilitas untuk prosedur kedokteran yang lebih kompleks. Kami juga membutuhkan training untuk para dokter serta alat alat atau equipment untuk prosedur tersebut," jelasnya dalam paparan publik yang berlangsung virtual, Selasa (7/12).


Ia melanjutkan, hal ini sejalan pula dengan cita-cita Medikaloka Hermina menciptakan medical tourism di Indonesia. Proyek ini nantinya akan memberikan kesempatan bagi jasa kesehatan di Indonesia untuk menyediakan pelayanan bagi pasien yang suka berobat ke luar negeri.

Baca Juga: Varian Covid-19 Omicron Mengancam, Saham Emiten RS Mana yang Layak Jadi Incaran?

Tak hanya itu, Medikaloka Hermina juga berencana berekspansi menambah tiga Rumah Sakit pada 2022.

Medikaloka Hermina percaya diri jika pasar kesehatan saat ini mendukung rencana tersebut. Pihaknya sendiri juga berkaca pada kinerja keuangan kuartal III 2021 yang tercatat cemerlang di tengah tantangan memerangi Covid-19.

Medikaloka Hermina mencetak kenaikan laba bersih periode berjalan yang dapat diatribusikan kepada pemilik entitas induk hingga 195,19% secara year on year (yoy) menjadi Rp 773,14 miliar. Asal tahu saja pada periode yang sama tahan lalu, HEAL mengantongi laba Rp 261,91 miliar.

Pertumbuhan laba bersih ini tidak terlepas dari kenaikan pendapatan bersih Medikaloka Hermina yang cukup signifikan. Hingga kuartal III 2021, pendapatannya mencapai Rp 4,62 triliun atau naik 60,50% yoy. 

Baca Juga: MIKA dan HEAL Menarik di Tengah Rencana Buyback

Editor: Noverius Laoli