KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Bank Danamon Indonesia Tbk dalam Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST) dan Luar Biasa (RUPS-LB) menyetujui laporan tahunan serta laporan keuangan perseroan tahun buku 2017, pembayaran dividen tahun buku 2017, perubahan susunan Dewan Komisaris dan Direksi. RUPS-LB setelah itu menyetujui Rencana Akuisisi saham Perseroan oleh Bank of Tokyo Mitsubishi UFJ, Ltd., perubahan pada Anggaran Dasar Perseroan, dan Rencana Aksi (Recovery Plan) Perseroan. Dalam keterangan kepada pers yang diterima Kontan.co.id, Selasa (20/3), RUPS Bank Danamon menyetujui laba bersih setelah pajak (NPAT) sebesar Rp 3,7 triliun pada tahun 2017, atau tumbuh 38% dari tahun sebelumnya. Selain itu RUPST juga menyepakati laporan tahunan serta laporan keuangan perseroan tahun buku 2017, dan pengesahan laporan tugas pengawasan tahunan dewan komisaris perseroan untuk tahun buku yang berakhir pada tanggal 31 Desember 2017.
Bank Danamon rombak jajaran manajemen
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Bank Danamon Indonesia Tbk dalam Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST) dan Luar Biasa (RUPS-LB) menyetujui laporan tahunan serta laporan keuangan perseroan tahun buku 2017, pembayaran dividen tahun buku 2017, perubahan susunan Dewan Komisaris dan Direksi. RUPS-LB setelah itu menyetujui Rencana Akuisisi saham Perseroan oleh Bank of Tokyo Mitsubishi UFJ, Ltd., perubahan pada Anggaran Dasar Perseroan, dan Rencana Aksi (Recovery Plan) Perseroan. Dalam keterangan kepada pers yang diterima Kontan.co.id, Selasa (20/3), RUPS Bank Danamon menyetujui laba bersih setelah pajak (NPAT) sebesar Rp 3,7 triliun pada tahun 2017, atau tumbuh 38% dari tahun sebelumnya. Selain itu RUPST juga menyepakati laporan tahunan serta laporan keuangan perseroan tahun buku 2017, dan pengesahan laporan tugas pengawasan tahunan dewan komisaris perseroan untuk tahun buku yang berakhir pada tanggal 31 Desember 2017.