Begini cara mudah membuat prakarya ucapan Hari Ayah lewat Google Doodle



KONTAN.CO.ID - Hari ini, Kamis 12 November kita menyambut hari yang spesial bagi seluruh Ayah di Indonesia. Untuk merayakan Hari Ayah, Google menghadirkan Google Doodle yang bisa membuat prakarya ucapan Hari Ayah. Bagaimana cara membuatnya? Mudah kok, simak cara membuat prakarya ucapan Hari Ayah lewat Google Doodle hari ini.

Sebelum lebih lanjut, apa si Hari Ayah itu?

Sejarah Hari Ayah di Indonesia cukup menarik, sebab Hari Ayah ini mulai menjadi concern ketika ada event Hari Ibu. Tahun 2014 lalu, Perkumpulan Putra Putri Ibu Pertiwi (PPIP) menggelar acara Hari Ibu di Solo dengan cara sayembara menulis surat untuk ibu. 


Namun demikian, usai acara para peserta menanyakan:

"Kapan diadakan sayembara menulis surat untuk ayah? Kapan Peringatan Hari Ayah? Kami pasti ikut lagi," ujar para peserta.

Sontak hal tersebut membuat panitia terkejut dan menggugah hati untuk mencari tahu kapan hari Ayah diperingati di Indonesia.

Singkat cerita PPIP telah melakukan kajian panjang dan menggelar deklarasi Hari Ayah Nasional jatuh pada tanggal 12 November. Deklarasi tersebut digabung dengan hari kesehatan, sehingga memiliki semboyan "Semoga Bapak Bijak, Ayah Sehat, Papah Jaya".

Itulah sejarah singkat Hari Ayah Nasional jatuh dan diperingati setiap tanggal 12 November.

Lalu bagaimana cara kita memberikan ucapan rasa terima kasih kepada Ayah yang sudah banting tulang demi menghidupi kita. 

Membuat kartu ucapan atau sebuah prakarya sederhana sepertinya bisa mewakili apa yang ada di perasaan kita kepada Ayah. Meskipun hal tersebut cukup sederhana, sesuatu yang kita buat sendiri bisa mewakili seluruh perasaan kita.

Google Doodle hari ini juga menghadirkan sesuatu yang keren bisa membaut sebuah prakarya sebagai bentuk ucapan Hari Ayah. 

Lalu bagaimana cara membuatnya? Cukup mudah simak selengkapnya di bawah ini.