KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Indah Prakasa Sentosa Tbk (INPS) berencana akan menambah sejumlah unit kendaraan untuk mendukung kegiatan operasional perusahaan di tahun ini. Hal itu dilakukan sebagai salah strategi INPS untuk mengerek penjualan di tahun buku 2021. Direktur Indah Prakasa Sentosa Adreanus Tatang menyebut, INPS melalui entitas anak usaha PT Elpindo Reksa akan membeli sebanyak 18 unit truk dengan besaran investasi sekitar Rp 20 miliar. Namun sayang, Adreanus tidak memerinci kapan tepatnya pembelian truk tersebut akan dilakukan. "Hingga saat ini total kendaraan yang dimiliki Interprase group sebanyak 350 unit," sebut Adreanus dalam paparan publik PT Indah Prakasa Sentosa Tbk , Jumat (7/5).
Begini rencana ekspansi Indah Prakasa Sentosa (INPS) pada tahun ini
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Indah Prakasa Sentosa Tbk (INPS) berencana akan menambah sejumlah unit kendaraan untuk mendukung kegiatan operasional perusahaan di tahun ini. Hal itu dilakukan sebagai salah strategi INPS untuk mengerek penjualan di tahun buku 2021. Direktur Indah Prakasa Sentosa Adreanus Tatang menyebut, INPS melalui entitas anak usaha PT Elpindo Reksa akan membeli sebanyak 18 unit truk dengan besaran investasi sekitar Rp 20 miliar. Namun sayang, Adreanus tidak memerinci kapan tepatnya pembelian truk tersebut akan dilakukan. "Hingga saat ini total kendaraan yang dimiliki Interprase group sebanyak 350 unit," sebut Adreanus dalam paparan publik PT Indah Prakasa Sentosa Tbk , Jumat (7/5).