KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Buana Lintas Lautan Tbk (BULL) optimis dengan kinerja di Semester Kedua 2020 akan lebih positif. Dengan tambahan armada 8 kapal tanker sepanjang Semester I 2020 yang dikhususkan untuk melayani pasar kapal tanker internasional disebut akan berkontribusi penuh pada semester II-2020. Direktur Utama BULL Wong Kevin menjelaskan, hal tersebut menjadikan proyeksi EBITDA BULL di akhir tahun 2020 meningkat lebih dari 2,5 kali dan laba bersih dari hasil operasi meningkat lebih dari 3,5 kali dibandingkan dengan tahun 2019. “Saat ini penggunaan kapal tanker untuk tempat penyimpanan minyak terapung telah berkurang akibat dari pelonggaran lockdown yang menyebabkan kembali bergeraknya perekonomian di dunia. Proses destocking kapal tanker sudah berjalan dan akan normal dalam satu sampai dua bulan ke depan,” kata Wong Kevin saat paparan publik perseroan secara virtual, Selasa (25/8).
Buana Lintas Lautan (BULL) optimistis kinerja di semester II 2020 semakin ciamik
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Buana Lintas Lautan Tbk (BULL) optimis dengan kinerja di Semester Kedua 2020 akan lebih positif. Dengan tambahan armada 8 kapal tanker sepanjang Semester I 2020 yang dikhususkan untuk melayani pasar kapal tanker internasional disebut akan berkontribusi penuh pada semester II-2020. Direktur Utama BULL Wong Kevin menjelaskan, hal tersebut menjadikan proyeksi EBITDA BULL di akhir tahun 2020 meningkat lebih dari 2,5 kali dan laba bersih dari hasil operasi meningkat lebih dari 3,5 kali dibandingkan dengan tahun 2019. “Saat ini penggunaan kapal tanker untuk tempat penyimpanan minyak terapung telah berkurang akibat dari pelonggaran lockdown yang menyebabkan kembali bergeraknya perekonomian di dunia. Proses destocking kapal tanker sudah berjalan dan akan normal dalam satu sampai dua bulan ke depan,” kata Wong Kevin saat paparan publik perseroan secara virtual, Selasa (25/8).