KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Sejumlah bank membuka layanan penukaran uang baru yang dilakukan untuk memenuhi kebutuhan masyarakat selama momen Ramadhan atau Lebaran 2023. Salah satunya adalah Bank Rakyat Indonesia (BRI). Melansir Kompas.com, Direktur Jaringan dan Layanan BRI Andrijanto menyampaikan bahwa layanan penukaran uang ini dapat dimanfaatkan oleh seluruh nasabah BRI di seluruh Indonesia yang disesuaikan dengan jumlah uang yang ditukarkan. “Masyarakat dapat menukarkan uang pada periode 27 Maret hingga 20 April 2023 dengan jumlah maksimal penukaran per orang sebesar Rp 3,8 juta,” ucap Andrijanto dalam rilis yang diterima Kompas.com, Jumat (7/4/2023).
Butuh Uang Baru Buat Lebaran? Catat Jadwal dan Lokasi Penukaran di BRI
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Sejumlah bank membuka layanan penukaran uang baru yang dilakukan untuk memenuhi kebutuhan masyarakat selama momen Ramadhan atau Lebaran 2023. Salah satunya adalah Bank Rakyat Indonesia (BRI). Melansir Kompas.com, Direktur Jaringan dan Layanan BRI Andrijanto menyampaikan bahwa layanan penukaran uang ini dapat dimanfaatkan oleh seluruh nasabah BRI di seluruh Indonesia yang disesuaikan dengan jumlah uang yang ditukarkan. “Masyarakat dapat menukarkan uang pada periode 27 Maret hingga 20 April 2023 dengan jumlah maksimal penukaran per orang sebesar Rp 3,8 juta,” ucap Andrijanto dalam rilis yang diterima Kompas.com, Jumat (7/4/2023).