KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Beberapa bank bersiap menggalang dana melalui rights issue. Terdapat sembilan bank yang siap menggelar rights issue dalam waktu dekat. Sebagian besar adalah bank kecil yang berupaya mempertebal modal untuk memenuhi aturan modal inti minimum Rp 2 triliun di akhir 2021 dan Rp 3 triliun di akhir 2022 dari Otoritas Jasa Keuangan (OJK). Bank-bank tersebut adalah Bank Banten (BEKS), Bank Ina (BINA), Amar Bank (AMAR), Bank Argo (AGRO), Bank Capital (BACA), Bank Allo (BBHI), Bank Jtrust (BCIC), Bank Bisnis Internasional (BBSI) dan Bank Oke Indonesia (DNAR). Nah, sebelum membeli saham emiten perbankan tersebut, ada hal penting yang perlu diperhatikan investor. Analis BCA Sekuritas Achmad Yaki meminta investor terlebih dulu memperhatikan tujuan penggunaan dana rights issue tersebut. "Kalau mayoritas untuk ekspansi bisnis, itu bagus dipertimbangkan oleh investor," kata Achmad, Sabtu (9/10).
Dari 9 bank yang akan rights issue, saham bank ini yang direkomendasikan analis
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Beberapa bank bersiap menggalang dana melalui rights issue. Terdapat sembilan bank yang siap menggelar rights issue dalam waktu dekat. Sebagian besar adalah bank kecil yang berupaya mempertebal modal untuk memenuhi aturan modal inti minimum Rp 2 triliun di akhir 2021 dan Rp 3 triliun di akhir 2022 dari Otoritas Jasa Keuangan (OJK). Bank-bank tersebut adalah Bank Banten (BEKS), Bank Ina (BINA), Amar Bank (AMAR), Bank Argo (AGRO), Bank Capital (BACA), Bank Allo (BBHI), Bank Jtrust (BCIC), Bank Bisnis Internasional (BBSI) dan Bank Oke Indonesia (DNAR). Nah, sebelum membeli saham emiten perbankan tersebut, ada hal penting yang perlu diperhatikan investor. Analis BCA Sekuritas Achmad Yaki meminta investor terlebih dulu memperhatikan tujuan penggunaan dana rights issue tersebut. "Kalau mayoritas untuk ekspansi bisnis, itu bagus dipertimbangkan oleh investor," kata Achmad, Sabtu (9/10).