KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Banyak orang mengira kekayaan Bill Gates bersumber dari Microsoft Corporation (MSFT). Memang, di Microsoft dia menjabat sebagai CEO, ketua, dan kepala arsitek perangkat lunak. Gates juga merupakan pemegang saham individual terbesar Microsoft hingga mengundurkan dari jabatan ketua pada Mei 2014. Ternyata, hanya sebagian kekayaan Gates yang bersumber dari Microsoft. Yang membuat Bill Gates menjadi kaya raya, memiliki US$ 103,2 miliar pada 2019, karena dia menyimpan hartanya di tempat yang bisa dipastikan akan terus tumbuh. Di manakah Bill Gates menempatkan kekayaannya? Investasi dalam perusahaan Di Microsoft , Gates hanya memiliki saham sekitar 20%. Mayoritas aset keuangan Gates justru datang dari investasi dalam perusahaan yang dikelola oleh Cascade Investments, LLC. Sebuah entitas yang sebagian dijalankan oleh Gates untuk membeli saham di berbagai bisnis. Meskipun Cascade sangat tertutup, beberapa informasi dapat diperoleh dari laporan pengungkapan keuangannya.
Di mana Bill Gates menempatkan kekayaannya
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Banyak orang mengira kekayaan Bill Gates bersumber dari Microsoft Corporation (MSFT). Memang, di Microsoft dia menjabat sebagai CEO, ketua, dan kepala arsitek perangkat lunak. Gates juga merupakan pemegang saham individual terbesar Microsoft hingga mengundurkan dari jabatan ketua pada Mei 2014. Ternyata, hanya sebagian kekayaan Gates yang bersumber dari Microsoft. Yang membuat Bill Gates menjadi kaya raya, memiliki US$ 103,2 miliar pada 2019, karena dia menyimpan hartanya di tempat yang bisa dipastikan akan terus tumbuh. Di manakah Bill Gates menempatkan kekayaannya? Investasi dalam perusahaan Di Microsoft , Gates hanya memiliki saham sekitar 20%. Mayoritas aset keuangan Gates justru datang dari investasi dalam perusahaan yang dikelola oleh Cascade Investments, LLC. Sebuah entitas yang sebagian dijalankan oleh Gates untuk membeli saham di berbagai bisnis. Meskipun Cascade sangat tertutup, beberapa informasi dapat diperoleh dari laporan pengungkapan keuangannya.