KONTAN.CO.ID - WASHINGTON. Direktur Pelaksana Dana Moneter Internasional (IMF) Kristalina Georgieva mengatakan, penyebaran virus corona yang terbilang cepat akan menghapus harapan pertumbuhan yang lebih kuat pada tahun 2020. Dia menambahkan bahwa sepertiga dari 189 negara anggota IMF akan terpengaruh. Dalam konferensi pers setelah berbicara dengan komite pengarah IMF pada Rabu (3/3/2020), Georgieva mengatakan IMF saat ini memprediksi pertumbuhan ekonomi global 2020 akan berada di bawah level 2,9% dan perkiraan revisi akan dikeluarkan dalam beberapa minggu mendatang. Melansir Reuters, perubahan pandangan ini akan merepresentasikan lebih dari penurunan 0,4 poin persentase dari tingkat pertumbuhan 3,3% 2020 yang IMF ramalkan pada Januari berdasarkan meredanya ketegangan perdagangan AS-China.
Direktur IMF: Akibat virus corona, pertumbuhan ekonomi global bisa di bawah 2,9%
KONTAN.CO.ID - WASHINGTON. Direktur Pelaksana Dana Moneter Internasional (IMF) Kristalina Georgieva mengatakan, penyebaran virus corona yang terbilang cepat akan menghapus harapan pertumbuhan yang lebih kuat pada tahun 2020. Dia menambahkan bahwa sepertiga dari 189 negara anggota IMF akan terpengaruh. Dalam konferensi pers setelah berbicara dengan komite pengarah IMF pada Rabu (3/3/2020), Georgieva mengatakan IMF saat ini memprediksi pertumbuhan ekonomi global 2020 akan berada di bawah level 2,9% dan perkiraan revisi akan dikeluarkan dalam beberapa minggu mendatang. Melansir Reuters, perubahan pandangan ini akan merepresentasikan lebih dari penurunan 0,4 poin persentase dari tingkat pertumbuhan 3,3% 2020 yang IMF ramalkan pada Januari berdasarkan meredanya ketegangan perdagangan AS-China.