KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Bank Permata memprediksi pertumbuhan ekonomi Indonesia di kuartal I-2020 hanya 4,18% secara year on year. Proyeksi ini lebih rendah dari kuartal sebelumnya yang tercatat tumbuh 4,97% yoy. Menurut ekonom Bank Permata Josua Pardede, pertumbuhan ekonomi pada triwulan pertama tahun ini masih ditopang oleh pertumbuhan konsumsi rumah tangga. Namun, pertumbuhan konsumsi rumah tangga diperkirakan melambat ke kisaran 4,64% yoy atau lebih rendah dari kuartal IV-2019 yang capai 4,97% yoy. "Beberapa data yang mengukur tingkat konsumsi rumah tangga cenderung bervariasi, seperti laju pertumbuhan penjualan ritel, indeks kepercayaan konsumen, nilai tukar petani, impor barang konsumsi, serta kredit konsumsi," kata dia kepada Kontan.co.id, Sabtu (2/5).
Ekonom Bank Permata prediksi pertumbuhan ekonomi kuartal I-2020 hanya 4,18%
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Bank Permata memprediksi pertumbuhan ekonomi Indonesia di kuartal I-2020 hanya 4,18% secara year on year. Proyeksi ini lebih rendah dari kuartal sebelumnya yang tercatat tumbuh 4,97% yoy. Menurut ekonom Bank Permata Josua Pardede, pertumbuhan ekonomi pada triwulan pertama tahun ini masih ditopang oleh pertumbuhan konsumsi rumah tangga. Namun, pertumbuhan konsumsi rumah tangga diperkirakan melambat ke kisaran 4,64% yoy atau lebih rendah dari kuartal IV-2019 yang capai 4,97% yoy. "Beberapa data yang mengukur tingkat konsumsi rumah tangga cenderung bervariasi, seperti laju pertumbuhan penjualan ritel, indeks kepercayaan konsumen, nilai tukar petani, impor barang konsumsi, serta kredit konsumsi," kata dia kepada Kontan.co.id, Sabtu (2/5).