KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Bakal ada aturan baru tentang Penerbitan dan Penandaan Surat Izin Mengemudi alias SIM dalam waktu dekat. Hal tersebut menyusul diterbitkannya Peraturan Kepolisian (Perpol) Nomor 5 tahun 2021 pada Februari 2021 dan diterapkan minimum enam bulan setelahnya. Dalam aturan itu, disebutkan bahwa SIM C yang diperuntukkan bagi pengendara sepeda motor akan ada tiga golongan. Tujuannya, agar setiap pengendara menggunakan motor sesuai kompetensinya. Adapun penggolongan tersebut, seperti tercantum di pasal 3 ayat 2 Perpol No 5/2021, ialah SIM C (di bawah 250 cc), CI (250 cc-500 cc dan motor listrik), dan CII (di atas 500 cc dan motor listrik).
Informasi penting soal penggolongan SIM C, batas usia dan biayanya
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Bakal ada aturan baru tentang Penerbitan dan Penandaan Surat Izin Mengemudi alias SIM dalam waktu dekat. Hal tersebut menyusul diterbitkannya Peraturan Kepolisian (Perpol) Nomor 5 tahun 2021 pada Februari 2021 dan diterapkan minimum enam bulan setelahnya. Dalam aturan itu, disebutkan bahwa SIM C yang diperuntukkan bagi pengendara sepeda motor akan ada tiga golongan. Tujuannya, agar setiap pengendara menggunakan motor sesuai kompetensinya. Adapun penggolongan tersebut, seperti tercantum di pasal 3 ayat 2 Perpol No 5/2021, ialah SIM C (di bawah 250 cc), CI (250 cc-500 cc dan motor listrik), dan CII (di atas 500 cc dan motor listrik).