Ini 6 gejala dan tanda Covid-19 mulai mempengaruhi kesehatan jantung



KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Pada umumnya, organ tubuh yang diserang oleh virus corona penyebab Covid-19 adalah bagian pernapasan, terutama paru-paru.  Hal itu seperti infeksi yang terjadi pada SARS dan MERS karena penyebabnya berasal dari keluarga virus yang sama, yaitu coronavirus.  

Orang yang terinfeksi Covid-19 akan mengalami gejala batuk, demam, bahkan kesulitan bernapas karena terganggunya saluran pernapasannya. 

Namun yang berbeda dengan SARS dan MERS, Covid-19 juga berdampak pada organ tubuh lain, salah satunya jantung.  


Dilansir dari Times of India, (17/1/2021), ada 6 tanda gejala Covid-19 yang berdampak pada jantung pasien yang terinfeksi: 

Baca Juga: Senjata melawan virus corona, berikut 8 cara dongkrak imunitas tubuh

1. Komplikasi jantung 

Studi JAMA menyebutkan, hampir 78% pasien Covid-19 muda dan sehat yang telah sembuh dari Covid-19 mengalami tanda-tanda komplikasi dan kerusakan jantung. Faktanya, bagi mereka yang memiliki gangguan jantung, Covid-19 juga dapat meningkatkan risiko kematian. 

Studi lain yang dilakukan oleh CDC China Weekly menemukan bahwa 22% pasien yang meninggal akibat Covid-19 menderita masalah jantung. Ada juga bukti yang menunjukkan bahwa untuk masalah yang sering muncul secara diam-diam, masalah jantung dapat muncul di hari-hari pertama infeksi, bahkan bagi mereka yang tidak menunjukkan gejala. 

Baca Juga: Covid-19 semakin merebak, ini tips jika anggota keluarga ada yang positif corona

Sehingga, selama masa infeksi Covid-19, sangat penting untuk menjaga jantung dan melihat tanda-tanda awal masalah. 

Editor: Barratut Taqiyyah Rafie