Ini daftar 7 BUMN terbesar Indonesia dari sisi aset



KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Badan Usaha Milik Negara (BUMN) merupakan kekayaan negara yang dipisahkan dalam bentuk usaha berbadan hukum. Disebut BUMN apabila pemerintah menguasai seluruh atau mayoritas atau minimal 50% saham perusahaan. 

Per hari ini Senin (1/2/2021), total ada 113 perusahaan BUMN. Rinciannya, ada 14 BUMN berbentuk Perum, 83 BUMN berbentuk Persero, dan 16 BUMN yang merupakan Persero Terbuka. Dari tahun ke tahun, jumlah BUMN cenderung terus mengalami penyusutan. 

Ini dilakukan pemerintah sebagai salah satu langkah efisiensi. Jumlah BUMN terbanyak yakni pada 2015 dan 2016 dengan total 118 BUMN. Dari ratusan BUMN tersebut, masyarakat sudah sangat familiar dengan beberapa perusahaan negara maupun produknya karena skala perusahaan yang terbilang cukup besar atau karena  keberadaan bisnisnya yang sangat mudah ditemui. 


Berikut ini daftar 7 BUMN terbesar di Indonesia dari sisi aset yang didasarkan atas laporan keuangan konsolidasi terbaru semester I/2020 atau kuartal II/2020 dari masing-masing perusahaan:

Baca Juga: Meski masih ada tantangan, pembentukan holding BUMN panas bumi punya sejumlah manfaat  

1. PT Perusahaan Listrik Negara (Persero) 

PT Perusahaan Listrik Negara (Persero) atau biasa disingkat PLN adalah perusahaan BUMN terbesar Indonesia dari sisi jumlah aset. Besarnya aset PLN sangat wajar, mengingat jangkauan bisnisnya yang memonopoli pasar dari Sabang sampai Merauke. 

Dalam laporan keuangan keuangan konsolidasi terakhir atau pada semester I/2020, jumlah aset PLN sudah mencapai Rp 1.617,55 triliun. Jika dirinci, aset PLN tersebut terdiri dari aset tidak lancar sebesar Rp 1.455,05 triliun dan aset lancar sebesar Rp 162,49 triliun. 

Baca Juga: Resmi jadi BRIS besok 1 Februari, simak kinerja bank syariah BUMN jelang sah merger

Editor: Barratut Taqiyyah Rafie