KONTAN.CO.ID - Jakarta. Lowongan kerja Januari 2021 di badan usaha milik negara (BUMN) ini jangan sampai terlewatkan. Lowongan kerja di BUMN Surabaya Industrial Estate Rungkut (SIER) dibuka hingga 31 Januari 2021. BUMN SIER membuka lowongan kerja Januari 2021 ini untuk fresh graduate maupun yang berpengalaman dari berbagai lintas akademis. Lulusan SMK hingga sarjana (S1) bisa mendaftar lowongan kerja di BUMN SIER. Dilansir dari situs resmi perusahaan, SIER adalah salah satu perusahaan milik negara yang didirikan pada 28 Februari 1974 di Surabaya guna mendukung serta mengembangkan kawasan industri di Indonesia, terutama di Jawa Timur. Sebagai salah satu kawasan industri terbaik, terbesar dan berpengalaman selama lebih dari 40 tahun, SIER dikembangkan berdasarkan master plan yang dirancang dengan baik untuk memenuhi kebutuhan industri dan lingkungan yang nyata dan dikelola secara profesional untuk meningkatkan efisiensi produktivitas.
- Usia Maks. 25 Tahun (Pelaksana) dan Maks. 32 Tahun (Kepala Unit)
- Fresh Graduate/Pengalaman (Pelaksana), Pengalaman min. 3 tahun (Kepala unit)
- IPK min. 3,25 (Akreditasi A) dan IPK min. 3,50 (Akreditasi B)
- Tidak pernah terlibat kasus kriminalitas, narkoba, atau penyuapan/korupsi dengan melampirkan SKCK
- Mampu bekerja secara mandiri maupun di dalam tim
- Mampu bekerja di bawah tekanan
- Penyandang disabilitas diperbolehkan melamar dengan menyertakan surat keterangan disabilitas
1. Lowongan kerja Januari 2021 di BUMN SIER posisi Kepala Unit Advokasi
- Laki-laki/Perempuan
- S1 Hukum
- Memiliki pengalaman di bidang advokasi hukum
2. Lowongan kerja Januari 2021 di BUMN SIER posisi Kepala Unit Niaga
- Laki-laki/Perempuan
- S1 Teknik Industri/Manajemen/Akuntansi/Keuangan
- Memiliki pengalaman di bidang Business Analyst
- Memiliki kemampuan analisis operasional dan keuangan yang baik
- Bersedia untuk perjalanan dinas ke seluruh Indonesia
- Memiliki sertifikasi FS menjadi nilai tambah
- Bersedia bekerja dengan target
- Mampu menyusun program kerja
3. Lowongan kerja Januari 2021 di BUMN SIER posisi Kepala Unit K3
- Laki-laki
- S1 K3/Teknik Lingkungan/Teknik Sipil/Kesehatan Masyarakat
- Memiliki Sertifikasi AK3 Umum
- Memiliki pemahaman mengenai Manajemen Risiko
- Memiliki kemampuan analisa dan evaluasi
- Mampu menyusun program pengembangan K3