KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Emiten farmasi, PT Kalbe Farma Tbk (KLBF) memandang positif prospek salah satu segmen bisnisnya, yakni produk nutrisi yang dijalankan oleh entitas anak usaha PT Sanghiang Perkasa atau dikenal juga dengan nama Kalbe Nutritionals. Sekadar catatan, per kuartal III-2021, penjualan divisi nutrisi KLBF naik 1,1% (yoy) menjadi Rp 5,17 triliun atau berkontribusi sebanyak 27,1% dari total penjualan bersih KLBF kala itu yang mencapai Rp 19,09 triliun. Segmen nutrisi menjadi salah satu penyumbang terbesar penjualan KLBF. Presiden Direktur KLBF Vidjongtius menyampaikan, prospek bisnis di segmen nutrisi KLBF masih tergolong cerah. Di saat pandemi Covid-19 belum usai, permintaan terhadap produk-produk nutrisi yang bernilai gizi tinggi tetap berpeluang meningkat.
Kalbe Farma (KLBF) Optimistis Kinerja Segmen Produk Nutrisi Berada Dalam Tren Positif
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Emiten farmasi, PT Kalbe Farma Tbk (KLBF) memandang positif prospek salah satu segmen bisnisnya, yakni produk nutrisi yang dijalankan oleh entitas anak usaha PT Sanghiang Perkasa atau dikenal juga dengan nama Kalbe Nutritionals. Sekadar catatan, per kuartal III-2021, penjualan divisi nutrisi KLBF naik 1,1% (yoy) menjadi Rp 5,17 triliun atau berkontribusi sebanyak 27,1% dari total penjualan bersih KLBF kala itu yang mencapai Rp 19,09 triliun. Segmen nutrisi menjadi salah satu penyumbang terbesar penjualan KLBF. Presiden Direktur KLBF Vidjongtius menyampaikan, prospek bisnis di segmen nutrisi KLBF masih tergolong cerah. Di saat pandemi Covid-19 belum usai, permintaan terhadap produk-produk nutrisi yang bernilai gizi tinggi tetap berpeluang meningkat.