KONTAN.CO.ID - BEIJING. Sejumlah negara-negara dunia terus mengembangkan vaksin Covid-19. Kabar teranyar dari China, kandidat vaksin Covid-19 tidak aktif yang dikembangkan oleh perusahaan farmasi China kemungkinan akan tersedia di pasar pada akhir Desember. Adapun harga yang dibanderol diprediksi kurang dari 1.000 yuan atau US$ 144 (sekitar Rp 2,1 juta dengan kurs Rp 14.800) untuk dua kali suntikan. Mengutip Global Times seperti yang dilansir oleh Guangming Daily, Liu Jingzhen, ketua Grup Farmasi Nasional China (Sinopharm) mengatakan prosedur tinjauan pemasaran akan dimulai setelah uji klinis fase III di luar negeri selesai. Baca Juga: WHO cemaskan soal nasioalisme vaksin, apa itu?
Kandidat vaksin Covid-19 China siap pada Desember, harganya sekitar Rp 2 jutaan
KONTAN.CO.ID - BEIJING. Sejumlah negara-negara dunia terus mengembangkan vaksin Covid-19. Kabar teranyar dari China, kandidat vaksin Covid-19 tidak aktif yang dikembangkan oleh perusahaan farmasi China kemungkinan akan tersedia di pasar pada akhir Desember. Adapun harga yang dibanderol diprediksi kurang dari 1.000 yuan atau US$ 144 (sekitar Rp 2,1 juta dengan kurs Rp 14.800) untuk dua kali suntikan. Mengutip Global Times seperti yang dilansir oleh Guangming Daily, Liu Jingzhen, ketua Grup Farmasi Nasional China (Sinopharm) mengatakan prosedur tinjauan pemasaran akan dimulai setelah uji klinis fase III di luar negeri selesai. Baca Juga: WHO cemaskan soal nasioalisme vaksin, apa itu?