KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Setiap harinya, penyebaran kasus infeksi varian Omicron di Indonesia terus bertambah. Data per Senin (24/1/2022) menunjukkan, Kementerian Kesehatan menyebut sudah ada 1.626 kasus Omicron yang terdeteksi di Indonesia. Dari jumlah itu, hanya 20 di antaranya yang menjalani perawatan di rumah sakit. Demikian disebutkan dalam informasi di laman Sehat Negeriku, Senin (24/1/2022). Mayoritas kasus, yakni sebanyak 1.019 kasus berasal dari pelaku perjalanan luar negeri (PPLN). Sisanya terjadi di tengah masyarakat atau transmisi lokal.
Kasus Omicron Sudah 1.626, Kemenkes: Ringan Tapi Jangan Disepelekan
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Setiap harinya, penyebaran kasus infeksi varian Omicron di Indonesia terus bertambah. Data per Senin (24/1/2022) menunjukkan, Kementerian Kesehatan menyebut sudah ada 1.626 kasus Omicron yang terdeteksi di Indonesia. Dari jumlah itu, hanya 20 di antaranya yang menjalani perawatan di rumah sakit. Demikian disebutkan dalam informasi di laman Sehat Negeriku, Senin (24/1/2022). Mayoritas kasus, yakni sebanyak 1.019 kasus berasal dari pelaku perjalanan luar negeri (PPLN). Sisanya terjadi di tengah masyarakat atau transmisi lokal.