KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Sebagai negara dengan produsen industri alas kaki terbesar keempat di dunia, Kementerian Perindustrian menyampaikan Indonesia perlu memperkuat supply yang lebih besar dengan target pasar skala global. Penguatan ini adalah dengan secara konsisten menggelar beragam program untuk memperkuat ekosistem industri alas kaki nasional agar lebih berdaya saing global. Melalui Balai Pemberdayaan Industri Persepatuan Indonesia (BPIPI), unit kerja di bawah Direktorat Jenderal Industri Kecil, Menengah dan Aneka (IKMA) Kemenperin, terus mendukung para desainer industri kulit dan alas kaki nasional, salah satunya dengan mendorong mereka untuk ikut serta dalam pameran internasional Asia Pacific Leather Fair (APLF) di Bangkok, Thailand pada 19-21 Oktober 2022 lalu.
Kemenperin Perkuat Supply Industri Alas Kaki Nasional untuk Bersaing Skala Global
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Sebagai negara dengan produsen industri alas kaki terbesar keempat di dunia, Kementerian Perindustrian menyampaikan Indonesia perlu memperkuat supply yang lebih besar dengan target pasar skala global. Penguatan ini adalah dengan secara konsisten menggelar beragam program untuk memperkuat ekosistem industri alas kaki nasional agar lebih berdaya saing global. Melalui Balai Pemberdayaan Industri Persepatuan Indonesia (BPIPI), unit kerja di bawah Direktorat Jenderal Industri Kecil, Menengah dan Aneka (IKMA) Kemenperin, terus mendukung para desainer industri kulit dan alas kaki nasional, salah satunya dengan mendorong mereka untuk ikut serta dalam pameran internasional Asia Pacific Leather Fair (APLF) di Bangkok, Thailand pada 19-21 Oktober 2022 lalu.