Kementan jalin kerjasama dengan instansi lain untuk dongkrak produksi pertanian



KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kementerian Pertanian (Kementan) menjalin kerjasama dengan sejumlah kementerian dan lembaga untuk mendongkrak produksi pertanian dalam negeri. 

Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo mengatakan, pihaknya akan berupaya meningkatkan produksi pertanian, pemenuhan kebutuhan nasional dan upaya peningkatan ekspor.

"Kita berharap kesamaan gerakan kesamaan langkah dari seluruh kementerian yang terkait dengan pertanian agar akselerasi bisa dilakukan lebih cepat dan lebih maksimal, kata Syahrul, Senin (27/1). 


Baca Juga: Harga telur ayam masih turun, Solo dan Surabaya paling parah

Syahrul mengatakan, perlu sinergi lintas kementerian dalam mencapai hal itu. Yakni dengan menyatukan berbagai upaya di lapangan agar tidak ada lagi perbedaan antara kementerian yang satu dengan yang lainnya.

Syahrul juga mendorong agar kepala daerah turut serta dalam peningkatan produksi pertanian. "Ini negara yang sangat besar kita butuh pangan yang lebih kuat dan kepastian kepastian dalam menata kehidupan dan ekonomi Indonesia," ujar dia.

Menteri Perdagangan Agus Suparmanto menambahkan, pihaknya akan mendukung kebijakan-kebijakan Kementerian Pertanian. "Antara lain, dengan kita menetapkan kebijakan yang mensupport dalam hal ini kegiatan baik itu import maupun eksport sehingga apabila kita melakukan import kita melihat waktu atau timing yang tepat," kata Agus.

Baca Juga: Kementan mendorong daerah mandiri pasok kebutuhan pangan

Agus juga mengatakan, pihaknya akan membantu dalam hal promosi produk pertanian agar bisa diterima di negara lain. 

Menteri Koperasi dan UKM, Teten Masduki mengatakan, pihaknya akan berkoordinasi dalam pengelolaan organisasi tani. "Bapak presiden meminta kami berdua (menteri pertanian dan menteri koperasi) untuk membuat model bisnis dalam beberapa komoditi dan kemudian dikembangkan direplikasi diberbagai daerah," ujar Teten.

Editor: Noverius Laoli