KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kereta Bandara Solo dengan rute Stasiun Solo Balapan – Bandara Adi Soemarmo akan segera beroperasi mulai bulan Oktober mendatang. Sampai saat ini progres pembangunannya sudah mencapai 96%. “Sementara ini kita pikirkan menghubungkan dari Stasiun Solo Balapan ke Bandara Adi Soemarmo. Tapi nanti ada juga pola dari Stasiun Solo ke Jogja,” kata Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi saat membuka Focus Group Discussion bertema “Infrastruktur Transportasi Untuk Konektivitas Joglosemar” yang diselenggarakan di Stasiun KA Bandara Adi Soemarmo, Jumat (6/9) siang dilansir dari laman Setkab. Progres pembangunan Kereta Bandara, menurut Menhub, sampai dengan saat ini sudah mencapai 96%, kurang 4% aja.
Kereta Bandara Solo rute Solo Balapan-Bandara Adi Soemarmo beroperasi Oktober
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kereta Bandara Solo dengan rute Stasiun Solo Balapan – Bandara Adi Soemarmo akan segera beroperasi mulai bulan Oktober mendatang. Sampai saat ini progres pembangunannya sudah mencapai 96%. “Sementara ini kita pikirkan menghubungkan dari Stasiun Solo Balapan ke Bandara Adi Soemarmo. Tapi nanti ada juga pola dari Stasiun Solo ke Jogja,” kata Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi saat membuka Focus Group Discussion bertema “Infrastruktur Transportasi Untuk Konektivitas Joglosemar” yang diselenggarakan di Stasiun KA Bandara Adi Soemarmo, Jumat (6/9) siang dilansir dari laman Setkab. Progres pembangunan Kereta Bandara, menurut Menhub, sampai dengan saat ini sudah mencapai 96%, kurang 4% aja.