Kim Jong Un memarahi pejabat Korea Utara, ini penyebabnya



KONTAN.CO.ID - SEOUL. Pemimpin Korea Utara Kim Jong Un memarahi pejabat karena pembangunan rumahsakit andalan di Pyongyang yang "ceroboh", dan memerintahkan mereka yang bertanggungjawab untuk dipecat.

Korea Utara telah lama menggunakan proyek infrastruktur raksasa untuk mencoba meningkatkan kredibilitas pemerintah. Termasuk, pembangunan perumahan di Pyongyang dan pengembangan pariwisata Wonsan-Kalma yang berkelanjutan.

Tetapi, para kritikus mengatakan, kecepatan pembangunan proyek seringkali diprioritaskan dibanding kualitasnya.


Baca Juga: Adik Pemimpin Korea Utara, Kim Yo Jong instruksikan regenerasi harta nasional?

Proyek terbaru adalah Rumahsakit Umum Pyongyang yang terletak di lokasi utama, di seberang Sungai Taedong dan Bukit Mansu, tempat patung raksasa pendiri Korea Utara Kim Il Sung dan putranya serta penerusnya Kim Jong Il, ayah dari Kim Jong Un.

Targetnya, pembangunan Rumahsakit Umum Pyongyang selesai pada 10 Oktober mendatang untuk menandai peringatan 75 tahun berdirinya Partai Buruh yang berkuasa di Korea Utara.

Kim Jong Un menyebut pembangunan rumahsakit tersebut sebagai "tugas penting" untuk program kesehatan masyarakat Korea Utara pada upacara peletakan batu pertama Maret lalu.

Baca Juga: Tumben, Kim Jong Un jarang muncul di depan publik tahun ini, ada apa?

Tetapi, setelah diberitahu tentang kemajuan selama kunjungan ke lokasi konstruksi, Kim "menunjukkan masalah serius", kantor berita KCNA melaporkan, Senin (20/7), seperti dilansir Channelnewsasia.com.

Editor: S.S. Kurniawan