KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kabupaten Boven Digoel, Provinsi Papua, merupakan salah satu daerah paling timur, sekaligus berbatasan langsung dengan negara tetangga Indonesia, Papua Nugini. Minimnya akses jalan dan infrastruktur berdampak pada rendahnya kualitas kesehatan masyarakat di kabupaten dengan populasi sebanyak 73 ribu jiwa ini. Tergerak untuk turut berkontribusi dalam meningkatkan kualitas kesehatan masyarakat Boven Digoel, Korindo Group melalui unit usaha kelapa sawitnya, PT Tunas Sawa Erma (TSE), berinisiatif untuk membangun klinik kesehatan modern yang dapat memberikan pelayanan kesehatan memadai untuk masyarakat Boven Digoel.
Klinik Asiki, upaya Korindo bangun Indonesia dari pinggiran
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kabupaten Boven Digoel, Provinsi Papua, merupakan salah satu daerah paling timur, sekaligus berbatasan langsung dengan negara tetangga Indonesia, Papua Nugini. Minimnya akses jalan dan infrastruktur berdampak pada rendahnya kualitas kesehatan masyarakat di kabupaten dengan populasi sebanyak 73 ribu jiwa ini. Tergerak untuk turut berkontribusi dalam meningkatkan kualitas kesehatan masyarakat Boven Digoel, Korindo Group melalui unit usaha kelapa sawitnya, PT Tunas Sawa Erma (TSE), berinisiatif untuk membangun klinik kesehatan modern yang dapat memberikan pelayanan kesehatan memadai untuk masyarakat Boven Digoel.