KONTAN.CO.ID - TOKYO. Produsen lampu asal Jepang, Ushio Inc., baru saja meluncurkan sebuah lampu ultraviolet (UV) yang diklaim mampu membunuh virus corona tanpa memberikan efek samping bagi kesehatan manusia. Lampu UV dengan nama Care 222 ini dikembangkan Ushio bersama Columbia University. Kyodo News melaporkan bahwa lampu ini dirancang untuk melakukan disinfeksi di ruang terbuka. Rencananya, lampu UV ini akan ditempatkan di fasilitas umum seperti bus, kereta, lift, serta gedung perkantoran yang padat dengan aktivitas penduduk.
Pancaran sinar UV telah lama digunakan sebagai media sterilisasi terutama dalam bidang medis dan industri pangan. Tapi, lampu UV yang biasa digunakan tidak bisa bekerja di ruang terbuka dengan banyak orang di dalamnya. Baca Juga: Makin agresif, anggaran pertahanan Jepang kembali naik untuk tahun 2021 Care 222 dirancang untuk bisa memancarkan sinar UV secara luas dan aman terhadap kesehatan kulit manusia. Selama ini sinar UV untuk keperluan sterilisasi bisa menyebabkan kanker kulit dan masalah pada mata manusia.