Matahari (LPPF) dan Mitra Adiperkasa (MAPI) ekspansi, ini rekomendasi analis



KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Sejumlah emiten ritel menyiapkan ekspansi. PT Mitra Adiperkasa Tbk (MAPI) mengumumkan kesepakatan bermitra dengan Walgreens Boots Alliance Inc untuk memulai bisnis ritel farmasi, kesehatan, dan kecantikan dengan merek Boots di Indonesia.

Kehadiran Boots akan melengkapi keberagaman portofolio MAP. Jika sesuai dengan rencana, gerai Boots akan buka di semester II tahun 2020. "Jumlah tokonya 10 sampai 15 toko," ungkap Head of Corporate Communication MAPI Fetty Kwartati kepada Kontan.co.id, Senin (11/11).

Fetty menambahkan, pihaknya akan membuka lebih banyak gerai lagi. Fetty mengungkapkan, karena Boots merupakan kerja sama baru, kontribusi terhadap pendapatan MAPI belum akan terlalu besar.


Baca Juga: Mitra Adiperkasa (MAPI) buka gerai health and care dengan merek Boots

PT Matahari Departement Store Tbk (LPPF) pun menyiapkan ekspansi dengan memperkenalkan gerai full-format OVS. Jika sebelumnya koleksi OVS hanya seputar produk anak-anak, kini diperluas ke segmen pria dan wanita.

Direktur Riset Pilarmas Investindo Maximilianus Nico Demus melihat, langkah ekspansi kedua emiten ritel ini merupakan keputusan yang tepat. Usaha ekspansi yang telah dilakukan saat ini bisa mendorong pertumbuhan bagi kedua emiten tersebut. Apalagi, sejauh ini kedua emiten itu memiliki dominasi pasar yang cukup besar di masyarakat.

"LPPF kami melihat masih ada ruang untuk mencapai Rp 3.900 per saham. MAPI masih memiliki ruang untuk menuju Rp 1.300 per saham," kata dia kepada Kontan.co.id, Senin (11/11).

Baca Juga: Laba bersih Matahari Department Store (LPPF) turun lebih dari 20% hingga kuartal III

Tidak jauh berbeda, Analis Jasa Utama Capital Sekuritas Chris Apriliony menilai ekspansi yang dilakukan kedua emiten ritel tersebut menarik, terutama bagi LPPF. "Buy LPPF dengan target Rp 4.500 per saham," kata Chris kepada Kontan.co.id, Senin (11/11).

Editor: Wahyu T.Rahmawati