KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Menteri Perdagangan Muhammad Lutfi membeberkan strategi utama yang akan dilakukan Kementerian Perdagangan (Kemendag) dalam menyikapi dinamika dalam sektor perdagangan. Menurutnya, strategi tersebut berdasarkan arahan dari Presiden Joko Widodo. Lutfi menyebut strategi pertama yakni menjaga pasokan dan stabilitas harga untuk kebutuhan pokok dan menguatkan pasar di dalam negeri. "Untuk arahan tersebut, Kemendag akan memastikan ketersediaan stok pangan dan stabilitas harga komoditas pokok dan penting tetap terjaga terutama memasuki bulan suci ramadan dan idul fitri 2021 dan menjaga stabilitas inflasi perdagangan," ujar Lutfi dalam Peresmian Pembukaan Rapat Kerja Nasional Kementerian Perdagangan tahun 2021, Kamis (4/3).
Mendag beberkan strategi menghadapi dinamika sektor perdagangan
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Menteri Perdagangan Muhammad Lutfi membeberkan strategi utama yang akan dilakukan Kementerian Perdagangan (Kemendag) dalam menyikapi dinamika dalam sektor perdagangan. Menurutnya, strategi tersebut berdasarkan arahan dari Presiden Joko Widodo. Lutfi menyebut strategi pertama yakni menjaga pasokan dan stabilitas harga untuk kebutuhan pokok dan menguatkan pasar di dalam negeri. "Untuk arahan tersebut, Kemendag akan memastikan ketersediaan stok pangan dan stabilitas harga komoditas pokok dan penting tetap terjaga terutama memasuki bulan suci ramadan dan idul fitri 2021 dan menjaga stabilitas inflasi perdagangan," ujar Lutfi dalam Peresmian Pembukaan Rapat Kerja Nasional Kementerian Perdagangan tahun 2021, Kamis (4/3).