KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Geliat sektor properti di Koridor Timur Jakarta yang mencakup wilayah Kota dan Kabupaten Bekasi hingga Karawang terus mengalami peningkatkan seiring dengan melandainya Pandemi Covid-19. Sejumlah pengembang besar yang ada di wilayah ini memperkirakan permintaan properti hunian akan semakin meningkat. Pasca Pandemi, konsumen mulai memiliki konsep hunian ideal yang berbeda, dimana hunian dengan fasilitas ruang terbuka hijau (RTH) yang besar semakin diminati karena kesadaran akan gaya hidup sehat semakin tinggi. Oleh karena itu, pengembang telah menyiapkan diri untuk menangkap peluang tersebut. Mereka menawarkan kenyamanan gaya hidup sehat dan kawasan ramah lingkungan guna menghadirkan hunian yang mengedepankan harmonisasi dengan alam dan keberlanjutan.
Menelisik Prospek Sektor Properti di Koridor Timur Jakarta
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Geliat sektor properti di Koridor Timur Jakarta yang mencakup wilayah Kota dan Kabupaten Bekasi hingga Karawang terus mengalami peningkatkan seiring dengan melandainya Pandemi Covid-19. Sejumlah pengembang besar yang ada di wilayah ini memperkirakan permintaan properti hunian akan semakin meningkat. Pasca Pandemi, konsumen mulai memiliki konsep hunian ideal yang berbeda, dimana hunian dengan fasilitas ruang terbuka hijau (RTH) yang besar semakin diminati karena kesadaran akan gaya hidup sehat semakin tinggi. Oleh karena itu, pengembang telah menyiapkan diri untuk menangkap peluang tersebut. Mereka menawarkan kenyamanan gaya hidup sehat dan kawasan ramah lingkungan guna menghadirkan hunian yang mengedepankan harmonisasi dengan alam dan keberlanjutan.