Mengenang sosok Benyamin Sueb lewat Google Doodle hari ini



KONTAN.CO.ID - Benyamin Sueb, dikenal sebagai aktor, penyanyi, pelawak hingga sutradara ini begitu melegenda. Tepat hari ini, Selasa (22/09/2020), Google Doodle menampilkan sosok legendaris ini untuk merayangan ulang tahun yang ke-81.

Meski sudah tiada, Benyamin Sueb masih dikenal oleh masyarakat Indonesia. Siapa yang tidak mengenalnya? Aktor yang erat kaitannya dengan budaya Betawinya ini begitu populer di tahun 1970 sampai 1990-an. 

Dari situlah Benyamin atau yang lebih dikenal dengan Bang Ben memperjuangkan budaya Betawi dan mempopulerkannya.


Tepat dua tahun lali di hari yang sama, Jakarta meresmikan Taman Benyamin Sueb. Taman tersebut merupakan pusat budaya yang didedikasikan untuk menjunjung tingi warisan budaya Betawi yang sangat dicurahkan oleh Bang Ben selama hidupnya.

Di dalam taman tersebut terdapat berbagai barang peninggalan budayawan asal Betawi tersebut.

Oleh karena itu tepat di hari ini juga, Google menampilkan Doodle dengan karakter Benyamin Sueb.

Google Doodel tersebut merupakan karya ilustrator asal Indonesia bernama Isa Indra Permana. Dalam sebuah sesi tanya jawab dengan Google, Indra diketahui sudah mengenal Bang Ben sejak kecil.

Menurutnya Benyamin Sueb merupakan seorang aktor yang dikenang karena skill multi talenta dan kepribadiannya yang jenaka. 

Indra juga tidak menduga dan merupakan pengalaman sekali seumur hidup membuat Doodle yang muncul di halaman awal mesin pencarian Google.

Indra menambahkan inspirasi untuk membuat Doodle ini berdasarkan beberapa hal yang dekat dengan Benyamin Sueb. Seperti Si Doel Anak Sekolahan, lagu hits Kompor Meleduk dan pakaian khas Betawi yang sering digunakan Bang Ben.

Indra berharap lewat karya Google Doodle-nya ini orang-orang tetap mengingat Benyamin Sueb dengan karya dan sosoknya yang inspiratif.