KONTAN.CO.ID - BOGOR. Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Nadiem Makarim mengatakan, Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) akan memberikan tunjangan khusus untuk guru-guru terdampak bencana, seperti banjir dan longsor, di sejumlah titik di Indonesia. “Satu hal lagi yang juga menurut kami cukup penting, kami juga sudah berencana dan akan memberikan tunjangan khusus bagi para guru-guru yang terdampak banjir dan hujan dan badai ini,” kata Nadiem seusai meninjau SDN 02 Cirimekar Cibinong, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Senin (1/1). Menurut Nadiem, tunjangan khusus tersebut akan Kemendikbud berikan selama tiga bulan. Dia menilai, kesejahteraan guru sangat penting terlebih di masa transisi pascabencana yang sulit.
Nadiem: Kami berikan tunjangan ekstra bagi para guru terdampak banjir
KONTAN.CO.ID - BOGOR. Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Nadiem Makarim mengatakan, Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) akan memberikan tunjangan khusus untuk guru-guru terdampak bencana, seperti banjir dan longsor, di sejumlah titik di Indonesia. “Satu hal lagi yang juga menurut kami cukup penting, kami juga sudah berencana dan akan memberikan tunjangan khusus bagi para guru-guru yang terdampak banjir dan hujan dan badai ini,” kata Nadiem seusai meninjau SDN 02 Cirimekar Cibinong, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Senin (1/1). Menurut Nadiem, tunjangan khusus tersebut akan Kemendikbud berikan selama tiga bulan. Dia menilai, kesejahteraan guru sangat penting terlebih di masa transisi pascabencana yang sulit.