KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Indika Energy Tbk (INDY) mencatatkan kinerja operasional positif kendati kondisi pasar batubara masih diliputi ketidakpastian. Emiten ini juga tetap fokus menggarap sejumlah proyek di luar tambang batubara. Head of Corporate Communication Indika Energy Ricky Fernando mengatakan, hingga semester I-2020, tambang anak usaha INDY yaitu Kideco Jaya Agung telah memproduksi 16,9 juta ton batubara. Jumlah ini meningkat 2,42% (yoy) dibandingkan realisasi produksi batubara di semester satu tahun lalu yakni sebesar 16,5 juta ton. Baca Juga: Target penambahan 6 smelter bauksit diprediksi meleset ke 2023
Pasar batubara tertekan, begini kinerja operasional Indika Energy di semester I
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Indika Energy Tbk (INDY) mencatatkan kinerja operasional positif kendati kondisi pasar batubara masih diliputi ketidakpastian. Emiten ini juga tetap fokus menggarap sejumlah proyek di luar tambang batubara. Head of Corporate Communication Indika Energy Ricky Fernando mengatakan, hingga semester I-2020, tambang anak usaha INDY yaitu Kideco Jaya Agung telah memproduksi 16,9 juta ton batubara. Jumlah ini meningkat 2,42% (yoy) dibandingkan realisasi produksi batubara di semester satu tahun lalu yakni sebesar 16,5 juta ton. Baca Juga: Target penambahan 6 smelter bauksit diprediksi meleset ke 2023