KONTAN.CO.ID - Kulit merupakan organ terbesar yang dimiliki manusia. Organ ini bertugas melindungi jaringan di dalam tubuh dari lingkungan luar. Mengutip dari Web MD, kulit memiliki total luas mencapai 6 meter. Kulit merupakan bagian dari sistem integumen yang berfungsi membedakan serta melindungi tubuh dari lingkungan luar.
Fungsi kulit manusia
Kulit manusia memiliki beragam fungsi penting. Berikut fungsi dari kulit bersumber dari Medical News Today.- Melindungi jaringan dan organ tubuh dalam. Kulit menjaga jaringan tubuh dari patogen yang ada di lingkungan luar tubuh.
- Menjaga cairan dalam tubuh dari penguapan. Kulit mencegah cairan dalam tubuh menguap secara berlebihan.
- Kulit berfungsi sebagai tempat penyimpanan lemak dan air.
- Kulit mencegah air melarutkan vitamin.
- Berfungsi sebagai organ sensorik. Kulit membantu tubuh mendeteksi suhu, tekanan, sentuhan, hingga rasa sakit.
- Kulit membantu tubuh untuk mengatur suhu. Agar suhu tubuh tetap normal, kulit akan memproduksi keringat dan melebarkan pembuluh darah.
- Vitamin D bisa diproduksi di kulit dengan bantuan sinar matahari. Karenanya berjemur di pagi hari sangat baik untuk kesehatan tulang.
Struktur kulit manusia
Struktur kulit terbentuk dari lapisan-lapisan. Masing-masing lapisan memiliki fungsinya masing-masing. Baca Juga: Pelajar perlu tahu, ini 7 cara meningkatkan kemampuan manajemen waktu Lapisan kulit, mengutip dari Encyclopedia Britannica, ada tiga yang diantaranya:- Lapisan epidermis