KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Hari ini, Senin (11/11/2019) pembukaan pendaftaran CPNS 2019 dibuka melalui situs resmi Badan Kepegawaian Negara ( BKN) di https://sscasn.bkn.go.id/. Namum, website sempat tidak dapat dibuka pada Senin (11/11/2019) pagi. Berdasarkan pantauan Kompas.com, hingga pukul 9.00 WIB, laman SSCASN sudah dapat dibuka, tetapi belum dapat melakukan registrasi. "Untuk saat ini portal sudah bisa dibuka dan bisa melihat-lihat formasi. Namun, belum bisa registrasi," jawab Pelaksana Tugas Kepala Biro Humas BKN Paryono saat dikonfirmasi Kompas.com, Senin (11/11/2019). Lalu, kapan pelamar bisa registrasi di laman web SSCASN? "Rencana nanti malam baru bisa registrasi," ujar Paryono.
Pelamar CPNS belum bisa registrasi, BKN: Baru bisa nanti malam
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Hari ini, Senin (11/11/2019) pembukaan pendaftaran CPNS 2019 dibuka melalui situs resmi Badan Kepegawaian Negara ( BKN) di https://sscasn.bkn.go.id/. Namum, website sempat tidak dapat dibuka pada Senin (11/11/2019) pagi. Berdasarkan pantauan Kompas.com, hingga pukul 9.00 WIB, laman SSCASN sudah dapat dibuka, tetapi belum dapat melakukan registrasi. "Untuk saat ini portal sudah bisa dibuka dan bisa melihat-lihat formasi. Namun, belum bisa registrasi," jawab Pelaksana Tugas Kepala Biro Humas BKN Paryono saat dikonfirmasi Kompas.com, Senin (11/11/2019). Lalu, kapan pelamar bisa registrasi di laman web SSCASN? "Rencana nanti malam baru bisa registrasi," ujar Paryono.