KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Penjualan perumahan di kawasan Jabodetabek - Banten masih menunjukkan tren yang positif di kuartal kedua tahun ini. Hasil riset Indonesia Property Watch (IPW) menyebutkan, nilai penjualan pasar perumahan Jabodetabek - Banten untuk pasar primer atau primary market naik 81,4% secara kuartalan quarter-on-quarter (qoq) sebesar 81,4% di kuartal II 2020. Kenaikan ini terjadi setelah nilai penjualan perumahan di wilayah tersebut anjlok 50,1% qoq pada kuartal sebelumnya. Pertumbuhan nilai penjualan perumahan Jabodetabek - Banten terjadi pada saat harga rata-rata unit perumahan di wilayah tersebut menyusut. Untuk wilayah Cilegon misalnya, tren harga rata-rata unit di wilayah tersebut tercatat merosot 33,3% qoq menjadi Rp 285,84 juta di kuartal II 2020. Sebelumnya, harga rata-rata unit di daerah tersebut mencapai Rp 428,73 juta di kuartal I 2020.
Penjualan perumahan di kawasan Jabodetabek - Banten masih positif
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Penjualan perumahan di kawasan Jabodetabek - Banten masih menunjukkan tren yang positif di kuartal kedua tahun ini. Hasil riset Indonesia Property Watch (IPW) menyebutkan, nilai penjualan pasar perumahan Jabodetabek - Banten untuk pasar primer atau primary market naik 81,4% secara kuartalan quarter-on-quarter (qoq) sebesar 81,4% di kuartal II 2020. Kenaikan ini terjadi setelah nilai penjualan perumahan di wilayah tersebut anjlok 50,1% qoq pada kuartal sebelumnya. Pertumbuhan nilai penjualan perumahan Jabodetabek - Banten terjadi pada saat harga rata-rata unit perumahan di wilayah tersebut menyusut. Untuk wilayah Cilegon misalnya, tren harga rata-rata unit di wilayah tersebut tercatat merosot 33,3% qoq menjadi Rp 285,84 juta di kuartal II 2020. Sebelumnya, harga rata-rata unit di daerah tersebut mencapai Rp 428,73 juta di kuartal I 2020.