KONTAN.CO.ID - NEW YORK. China dilaporkan tengah bersiap untuk meluncurkan dana investasi baru senilai US$ 40 miliar yang didukung oleh pemerintah untuk memberikan subsidi industri semikonduktornya. Saat ini, China mencoba mengejar AS dan negara pesaing lainnya dalam perlombaan untuk mendominasi produksi chip kelas atas. Melansir laporan Reuters yang mengutip orang-orang yang mengetahui masalah tersebut, investasi senilai sekitar US$ 40 miliar ini kemungkinan merupakan yang terbesar dari tiga investasi yang diluncurkan oleh Dana Investasi Industri Sirkuit Terpadu China, yang juga dikenal sebagai Big Fund.
Perang Chip Memanas, Ini Strategi Terbaru China untuk Melawan AS
KONTAN.CO.ID - NEW YORK. China dilaporkan tengah bersiap untuk meluncurkan dana investasi baru senilai US$ 40 miliar yang didukung oleh pemerintah untuk memberikan subsidi industri semikonduktornya. Saat ini, China mencoba mengejar AS dan negara pesaing lainnya dalam perlombaan untuk mendominasi produksi chip kelas atas. Melansir laporan Reuters yang mengutip orang-orang yang mengetahui masalah tersebut, investasi senilai sekitar US$ 40 miliar ini kemungkinan merupakan yang terbesar dari tiga investasi yang diluncurkan oleh Dana Investasi Industri Sirkuit Terpadu China, yang juga dikenal sebagai Big Fund.