KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Perbankan kian agresif menggandeng perusahaan fintech P2P lending untuk meningkatkan penyaluran kredit secara digital. Tak main-main, nilai kredit yang disalurkan melalui platform fintech bernilai miliaran rupiah. Misalnya PT Amartha Mikro Fintek (Amartha) menyatakan, kerja sama dengan bank tentunya membawa dampak yang sangat baik untuk Amartha sekaligus untuk para penerima modal. Amartha memiliki teknologi untuk dapat menyalurkan modal, menentukan credit scoring, serta memonitor perkembangan usaha dari para borrower. "Amartha memiliki visi besar yaitu kesejahteraan yang merata di Indonesia. Visi ini tentu saja akan sulit untuk diwujudkan jika hanya bergerak sendiri-sendiri dan tidak melibatkan banyak pihak. Oleh sebab itu, Amartha menggandeng institusi lain untuk bersama-sama mendongkrak potensi UMKM pedesaan dengan menyalurkan permodalan dan akses keuangan yang inklusif," ujar Andi Taufan Garuda Putra, Founder dan CEO Amartha kepada kontan.co.id, belum lama ini.
Perbankan kian agresif menggandeng perusahaan fintech P2P lending
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Perbankan kian agresif menggandeng perusahaan fintech P2P lending untuk meningkatkan penyaluran kredit secara digital. Tak main-main, nilai kredit yang disalurkan melalui platform fintech bernilai miliaran rupiah. Misalnya PT Amartha Mikro Fintek (Amartha) menyatakan, kerja sama dengan bank tentunya membawa dampak yang sangat baik untuk Amartha sekaligus untuk para penerima modal. Amartha memiliki teknologi untuk dapat menyalurkan modal, menentukan credit scoring, serta memonitor perkembangan usaha dari para borrower. "Amartha memiliki visi besar yaitu kesejahteraan yang merata di Indonesia. Visi ini tentu saja akan sulit untuk diwujudkan jika hanya bergerak sendiri-sendiri dan tidak melibatkan banyak pihak. Oleh sebab itu, Amartha menggandeng institusi lain untuk bersama-sama mendongkrak potensi UMKM pedesaan dengan menyalurkan permodalan dan akses keuangan yang inklusif," ujar Andi Taufan Garuda Putra, Founder dan CEO Amartha kepada kontan.co.id, belum lama ini.