Pertamina Hulu Energi Bukukan Value Creation Real Hingga Rp 1,5 Triliun di UIIA 2023



KONTAN.CO.ID – JAKARTA. Subholding Upstream Pertamina, PT Pertamina Hulu Energi (PHE) telah menggelar kegiatan tahunan forum Upstream Improvement & Innovation Awards (UIIA) 2023 di Surabaya, Jawa Timur, pada 5 hingga 7 Desember 2023.

Dalam ajang ini, total potensi Value Creation yang dibukukan Pertamina Hulu Energi mencapai angka Rp 1,5 triliun.

Sebagai gambaran, UIIA merupakan wadah pengetahuan terhadap hasil karya improvement, inovasi dan replikasi di lingkungan subholding Upstream. Secara bersamaan, dilakukan verifikasi terhadap value creation yang berbasis pada salah satu program utama yaitu Optimization Upstream (Optimus) yang dikategorikan menjadi cost saving, revenue growth, dan cost avoidance.


Baca Juga: Rating ESG Pertamina Hulu Energi Membaik, Ini Indikatornya

Pada penyelenggaraan tahun 2023 ini, UIIA diikuti oleh 110 tim, melibatkan keikutsertaan 1.100 perwira subholding upstream juga anak perusahaan, 94 dewan juri dan moderator, serta menghasilkan 29.700 learning hours.

Kegiatan ini diharapkan dapat membangun upaya business matching bagi semua pihak, sehingga dapat dimanfaatkan secara masif di seluruh proses bisnis subholding upstream.

“Saya berharap forum ini dapat terus dilanjutkan, tentunya guna menggerakkan roda perusahaan, menciptakan nilai ekonomi, serta menciptakan inovasi dan motor-motor penggerak roda perusahaan," ujar Direktur Utama Pertamina Hulu Energi Wiko Migantoro dalam siaran pers, Rabu (13/12).

Direktur SDM dan Penunjang Bisnis Pertamina Hulu Energi Oto Gurnita menyampaikan UIIA  menjadi forum yang berguna  dalam menghadirkan aktivitas-aktivitas inovasi, efisiensi dan secara konsisten dilakukan setiap tahunnya, sehingga mampu membukukan total potensi Value Creatio Rp 1,5 triliun tahun ini.

Baca Juga: Pertamina Hulu Energi Offshore South East Sumatera Berhasil Kembalikan Produksi

Dalam penutupan Forum UIIA 2023 kali ini PT Pertamina Hulu Indonesia (PHI) Regional 3- Kalimantan berhasil meraih penghargaan Best of the Best.

Editor: Yudho Winarto