KONTAN.CO.ID - BEKASI. Kementerian Koperasi dan UKM serta Kementerian Perdagangan resmi melepas ekspor sebanyak 3.758 barang produksi UMKM. Ribuan produk tersebut dikemas dalam 131 koli barang dengan 608 jenis produk dalam satu container yang akan dikirim ke China. Ekspor perdana produk UMKM tersebut jadi salah satu upaya dalam mendorong kontribusi ekspor UMKM. Menteri Koperasi dan Usaha Kecil dan Menengah Teten Masduki menerangkan target kontribusi ekspor UMKM di tahun 2024 akan mencapai lebih dari 30%. Saat ini sendiri kontribusi ekspor usaha mikro dan UMKM baru sebesar 14,17% dan 60,34% dari total PDB nasional.
PLB e-Commerce jadi penguatan eksistensi produk lokal di pasar internasional
KONTAN.CO.ID - BEKASI. Kementerian Koperasi dan UKM serta Kementerian Perdagangan resmi melepas ekspor sebanyak 3.758 barang produksi UMKM. Ribuan produk tersebut dikemas dalam 131 koli barang dengan 608 jenis produk dalam satu container yang akan dikirim ke China. Ekspor perdana produk UMKM tersebut jadi salah satu upaya dalam mendorong kontribusi ekspor UMKM. Menteri Koperasi dan Usaha Kecil dan Menengah Teten Masduki menerangkan target kontribusi ekspor UMKM di tahun 2024 akan mencapai lebih dari 30%. Saat ini sendiri kontribusi ekspor usaha mikro dan UMKM baru sebesar 14,17% dan 60,34% dari total PDB nasional.