Punya banyak kelebihan, Isuzu Panther bekas dijual mulai Rp 40 jutaan



KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Isuzu Panther merupakan salah satu model yang cukup banyak dicari di pasar mobil bekas. Faktor ini membuat harga status mobil seken Panther cenderung bertahan. 

Herjanto Kosasih, Senior Manager Bursa Mobil Bekas WTC Mangga Dua, mengatakan, Panther bekas cukup mudah laku di pasaran. 

Baca Juga: Saingi Hyundai, Kia juga siapkan mobil listrik untuk pasar Indonesia


“Konsumen Panther kebanyakan mereka yang cari mobil operasional. Biasanya cepat perputarannya, enggak sampai berbulan-bulan. Maksimal satu atau dua minggu sudah laku,” katanya kepada Kompas.com belum lama ini. 

Menurutnya, Panther transmisi manual lebih disukai konsumen ketimbang yang versi otomatis. Namun faktor mesin diesel yang irit, tangguh, dan bandel, jadi faktor utama konsumen mencari mobil ini. 

Sementara itu Sekretaris Umum Komunitas Panther Mania Felix Valentino, mengungkapkan ada beberapa faktor yang membuat Panther bekas selalu dicari konsumen. 

Baca Juga: Hari ini, tilang elektronik untuk sepeda motor mulai diberlakukan

“Panther cukup diisi solar biasa, harga solar yang murah pasti jadi daya tarik konsumen. Selain itu mesin diesel kan hemat BBM, jadi cocok sekali buat yang mau irit budget,” ujarnya. 

Selain itu, teknologi yang jadul alias masih sederhana, justru jadi keunggulannya. Teknologi yang seadanya ini, membuat suku cadang dan sistem operasional mobil menjadi berkah tersendiri. 

Editor: Tendi Mahadi