KONTAN.CO.ID - TEL AVIV. Rekor 12 tahun yang dipegang Benjamin Netanyahu sebagai perdana menteri Israel akhirnya berakhir pada hari Minggu (13/6/2021). Saat itu, parlemen Israel menyetujui "pemerintah perubahan" baru yang dipimpin oleh nasionalis Naftali Bennett. Ini merupakan sebuah skenario mustahil yang pernah dibayangkan oleh beberapa orang Israel. Melansir Reuters, di Tel Aviv, ribuan orang menyambut baik hasil pertemuan, setelah empat kali pemilihan umum yang tidak meyakinkan dalam dua tahun. "Saya di sini merayakan akhir dari sebuah era di Israel," kata Erez Biezuner di Rabin Square. "Kami ingin mereka berhasil dan menyatukan kami lagi," tambahnya, saat para pendukung pemerintah baru yang mengibarkan bendera bernyanyi dan menari di sekelilingnya.
Rekor kepemimpinan Benjamin Netanyahu selama 12 tahun akhirnya berakhir
KONTAN.CO.ID - TEL AVIV. Rekor 12 tahun yang dipegang Benjamin Netanyahu sebagai perdana menteri Israel akhirnya berakhir pada hari Minggu (13/6/2021). Saat itu, parlemen Israel menyetujui "pemerintah perubahan" baru yang dipimpin oleh nasionalis Naftali Bennett. Ini merupakan sebuah skenario mustahil yang pernah dibayangkan oleh beberapa orang Israel. Melansir Reuters, di Tel Aviv, ribuan orang menyambut baik hasil pertemuan, setelah empat kali pemilihan umum yang tidak meyakinkan dalam dua tahun. "Saya di sini merayakan akhir dari sebuah era di Israel," kata Erez Biezuner di Rabin Square. "Kami ingin mereka berhasil dan menyatukan kami lagi," tambahnya, saat para pendukung pemerintah baru yang mengibarkan bendera bernyanyi dan menari di sekelilingnya.