KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Bukit Asam Tbk (PTBA) menyatakan tetap membuka opsi akuisisi berbagai lahan tambang demi menambah cadangan batubara. Salah satunya adalah kesiapan emiten ini untuk mengakuisisi bekas wilayah tambang batubara PT Asmin Koalindo Tuhup. Namun, Sekretaris Perusahaan Bukit Asam Apollonius Andwie mengatakan, sejauh ini PTBA belum memiliki daftar tambang khusus yang masuk dalam pipeline akuisisi emiten pelat merah tersebut. “Saat ini belum ada tambang-tambang yang secara khusus kami bidik untuk dilakukan akuisisi,” ujar Apollonius kepada Kontan.co.id, Kamis (16/7). Dia menambahkan, dalam melakukan akuisisi tambang, ada beberapa hal yang menjadi pertimbangan PTBA. Tidak hanya terbatas pada aspek teknis, ekonomis, legal, dan lingkungan. Yang jelas, wilayah tambang tersebut mesti bisa memberi nilai tambah bagi PTBA di masa mendatang.
Terkait rencana akuisisi tambang lain, begini kata Bukit Asam (PTBA)
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Bukit Asam Tbk (PTBA) menyatakan tetap membuka opsi akuisisi berbagai lahan tambang demi menambah cadangan batubara. Salah satunya adalah kesiapan emiten ini untuk mengakuisisi bekas wilayah tambang batubara PT Asmin Koalindo Tuhup. Namun, Sekretaris Perusahaan Bukit Asam Apollonius Andwie mengatakan, sejauh ini PTBA belum memiliki daftar tambang khusus yang masuk dalam pipeline akuisisi emiten pelat merah tersebut. “Saat ini belum ada tambang-tambang yang secara khusus kami bidik untuk dilakukan akuisisi,” ujar Apollonius kepada Kontan.co.id, Kamis (16/7). Dia menambahkan, dalam melakukan akuisisi tambang, ada beberapa hal yang menjadi pertimbangan PTBA. Tidak hanya terbatas pada aspek teknis, ekonomis, legal, dan lingkungan. Yang jelas, wilayah tambang tersebut mesti bisa memberi nilai tambah bagi PTBA di masa mendatang.