Terpopuler: Investor reksadana Emco tak bisa tarik dana, Penghuni baru LQ45



KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Sejumlah artikel yang Kontan.co.id angkat hari ini jadi kabar terpopuler. Misalnya, investor reksadana Emco Asset Management terancam tidak bisa mencairkan dananya.

Kemudian, Bursa Efek Indonesia (BEI) akhirnya merombak konstituen penghuni Indeks LQ45 untuk periode Februari–Juli 2020. Nah, berikut lima artikel Kontan.co.id yang menjadi kabar terpopuler:

Duh, Investor Reksadana Saham Emco Tidak Bisa Menarik Dana


Nasib sial menimpa investor produk reksadana Emco Asset Management.

Investasi mereka pada empat produk reksadana besutan Emco, terancam tidak bisa di-redeem atau dicairkan.

Artikel selengkapnya: Duh, Investor Reksadana Saham Emco Tidak Bisa Menarik Dana

Depak INDY, MEDC dan TPIA, ini susunan baru penghuni saham LQ45

Bursa Efek Indonesia (BEI) akhirnya merombak konstituen penghuni Indeks LQ45 untuk periode Februari 2020–Juli 2020. Tercatat, ada tiga saham baru yang masuk dan ada tiga saham yang didepak dari keanggotaan LQ45.

Ketiga saham yang didepak dari keanggotaan LQ45 adalah saham PT Indika Energy Tbk. (INDY), PT Medco Energi Internasional Tbk (MEDC), dan saham PT Chandra Asri Petrochemical Tbk (TPIA).

Artikel selengkapnya: Depak INDY, MEDC dan TPIA, ini susunan baru penghuni saham LQ45

Editor: S.S. Kurniawan